5 Jenis Lampu LED Untuk Rekomendasi di Rumah

 
Lampu LED


Listrik merupakan kebutuhan vital hampir seluruh penduduk di bumi ini tak terkecuali saya pribadi. Dengan listrik yang menyala di rumah, maka hampir dipastikan seluruh kegiatan operasional rumah tangga akan berjalan lancar tanpa hambatan. Kita ambil contoh saja mencuci baju menggunakan mesin, menyetrika baju hingga menyalakan pompa air tentu membutuhkan aliran listrik yang stabil.

Salah satu hal yang membutuhkan listrik untuk kegiatan sehari-hari adalah pencahayaan rumah. Dengan rumah yang bercahaya maka kegiatan apapun menjadi lebih lancar dan tak ada hambatan. Contoh saja jika saya hendak menulis di blog maka akan lebih nyaman jika menggunakan lampu sebagai sarana untuk menemani saya menulis. Atau jika Ibu saya memasak, maka kalau lampu di rumah tak menyala, bisa-bisa gosong semua masakannya karena rumah kami terbilang kecil sehingga memerlukan pencahayaan ekstra.

Saya pribadi sangat berhati-hati dalam memilih lampu untuk rumah. Karena saya tipikal pribadi yang gampang panik dan takut jika bermasalah dengan listrik khususnya lampu ya. Kalau lampu di rumah sudah mulai redup maka yang bingung pertama kali adalah saya. Biasanya saya selalu menyetok lampu lebih dari dua pieces untuk berjaga-jaga jika di rumah lampu beberapa kamar mati.


Meval Lampu LED

Pilihan saya jatuh kepada Lampu Led karena ada kisah panjang di balik ini, Eaa... Jadi ceritanya saya itu paling suka barang murah, maklum ibu rumah tangga yang ingin hidup hemat apalagi di masa pandemi. 

Saya suka sekali membeli lampu biasa dengan harga miring namun yang terjadi adalah selalu cepat mati hanya dalam jangka waktu kurang dari sebulan. Kesal donk ya, akhirnya saya memutuskan membeli lampu LED saja yang konon katanya beberapa rekan kerja saya lampu LED ini lebih awet dan tahan lama.

Akhirnya saya pun memutuskan untuk membeli lampu LED dan ternyata benar hasilnya sangat memuaskan karena tidak perlu bolak balik menyetok lampu di rumah. Lebih irit donk uang belanja saya.

Nah, karena zaman sekarang sudah semakin canggih sehingga lampu LED pun banyak sekali variannya, sehingga Anda perlu mengetahui beberapa jenis lampu LED untuk rekomendasi jika digunakan untuk di rumah. Jenis lampu LED tersebut antara lain:
  • Wifi Bulb
Wifi Smart Bulb ini merupakan seperangkat produk pencahayaan yang dapat diatur melalui koneksi internet dan dari jarak jauh. Tentunya pengaturan tersebut bersifat nirkabel atau tanpa bantuan saklar lampu. Anda cukup menghubungkan koneksi lampu di rumah dengan perangkat yang ada di smartphone yang selalu dibawa kemanapun Anda bepergian.

Beberapa keunggulan menggunakan Wifi Smart Bulb antara lain:
  1. Dapat mengatur kapan waktunya lampu yang ada di rumah menyala maupun mati
  2. Dapat mengatur tingkat keceharan cahaya pada lampu di rumah Anda
  • Light Sensor Bulb
Lampu LED jenis ini benar-benar sangat membantu kita sebagai pemilik rumah apabila lupa mematikan lampu ketika hendak bepergian. Jenis lampu ini akan otomatis mati ketika hari sudah terang dan akan menyala jika hari sudah gelap. Penggunaan light sensor bulb ini juga sama dengan penggunaan lampu lain pada umumnya, yaitu tinggal dipasang di rumah lampu dan menyala seperti biasa.
  • Movement Sensor Bulb
Lampu LED jenis ini digunakan untuk tempat-tempat khusus seperti lemari baju, meja dapur mapun tempat-tempat lainnya yang sekiranya diperlukan yang ada di setiap sudut rumah. Cara peletakannya cukup mudah yaitu Anda tinggal menempelkan di bagian yang diinginkan serta juga lebih hemat energi.
  • Ezy Dimmer Bulb
Jenis lampu ini pada umumnya digunakan di meja belajar sehingga membantu dalam pencahayaan ketika proses belajar berlangsung. Lampu kategori ini bisa kita atur pencahayaannya agar tidak terlalu silau di mata. 
  • Magic Bulb
Jenis lampu magic bulb ini sangat cocok digunakan untuk rumah yang sering menyalakan lampu di malam hari. Gunakan lampu magic bulb seperti normalnya ketika Anda memasang lampu di rumah. Apabila terjadi listrik padam, maka magic bulb dapat tetap menyala kurang lebih 4 sampai 5 jam ke depan. Sangat membantu Anda dalam melakukan aktivitas harian di rumah.

Lampu LED dari Meval Indonesia: Solusi Pintar Untuk Ibu Rumah Tangga

Setelah mencari berbagai rekomendasi lampu LED yang berkualitas, maka Anda harus mencoba produk-produk pencahayaan dari Meval Indonesia dimana tersedia cukup lengkap untuk kebutuhan di rumah.

Mengapa sih Anda dan saya harus menggunakan produk dari Meval Indonesia? Berikut alasannya yang menurut saya sangat masuk akal:
  1. Hemat energi mencapai 85% dibanding produk lainnya yang sejenis
  2. Sudah memiliki sertifikasi SNI atau Standar Nasional Indonesia
  3. Harga yang bersahabat di kantong para ibu rumah tangga seperti saya
  4. Memiliki produk yang bervariasi serta berkualitas tinggi
  5. Lampu mampu bertahan mencapai 50.000 jam
  6. Tahan terhadap guncangan, getaran maupun benturan sehingga lebih awet digunakan.
Selain Wifi Smart Bulb, juga ada varian produk dari Meval diantaranya:

1. Lampu LED

Meval Indonesia menjual berbagai macam series Lampu LED sebut saja LED Bulb Series, LED Kapsul, LED Functional, LED Downlight, LED Floodlight dan masih banyak varian lainnya.

2. Lampu Emergency

Di dalam sebuah rumah tentu harus mengantisipasi untuk keadaan darurat seperti mati lampu yang tidak bisa diduga sebelumnya. Anda tidak perlu kuatir karena Meval Indonesia juga menyediakan berbagai jenis lampu emerency diantaranya LED Magic Bulb, Lampu Handy, Head Lamp dan juga LED Lampu Kemah bagi Anda yang suka bertualang di outdoor.

3. Fitting

Ketika membangun sebuah rumah tentu ada perlengkapan listrik yang harus terpasang beserta komponennya. Sebut saja rumah lampu, saklar dan stop kontak. Jika ketiga komponen tersebut sudah tidak layak pakai lagi, maka Anda bisa memesannya di Meval Indonesia.

4. Smart Home

Nah, untuk produk yang satu ini sepertinya harus dicoba oleh para ibu rumah tangga yang tidak ingin ribet menyalakan serta mematikan seluruh lampu yang ada di rumah. Cukup gunakan Wifi Smart Home dari Meval Indonesia yang terhubung ke ponsel pintar Anda sehingga Anda bisa menyalakan dan mematikan lampu dari jarak jauh bahkan jika sedang tidak ada di rumah sekalipun.

5. Dan beberapa produk lainnya

Selain keempat varian produk di atas, Meval Indonesia juga menyediakan led spotlight, Twin head lamp, lampu taman, lampu halogen dan berbagai aksesoris pencahayaan lainnya yang dapat mempercantik rumah Anda. 


Penutup

Demikian sedikit ulasan saya mengenai Wifi Smart Bulb dari Meval yang mungkin bisa menjadi rekomendasi para ibu rumah tangga karena selain harganya bersahabat, juga awet dan tahan lama digunakan untuk pencahayaan di setiap ruangan yang ada di rumah.

Produk-produk dari Meval dapat Anda cari di marketplace seperti Tokopedia dan Shopee. Jangan kuatir selama pandemi jika Anda kuatir bepergian keluar rumah, produk Meval dapat dibeli kok melalui online di marketplace yang saya sebutkan di atas.

Jadi tunggu apa lagi Moms, segera pesan Wifi Smart Bulb dari Meval sekarang juga untuk menciptakan rasa aman dalam mengakses perangkat pencahayaan ketika Anda sedang tidak ada di rumah. Dijamin gak bakalan nyesel deh!


Blogger Surabaya
Blogger Surabaya Selamat datang di blog pribadi saya. Blog ini menerima kerjasama Content Placement. Jika ingin bekerjasama silahkan hubungi via email mariatanjung7@gmail.com

7 komentar untuk "5 Jenis Lampu LED Untuk Rekomendasi di Rumah "

  1. Suamiku banget nih, semua lampu di rumah diganti sama lampu yg smarthome jd praktis bgt nggak pernah repot2 matiin sakelar lampu

    BalasHapus
  2. Wah ... Lampu ini yang sangat Aku butuhkan banget saat ini, Secara aku pelupa mematikan lampu. Suamipun gitu. Apalagi kalau pas minggu tidur sampai Siang nggak perlu mematikan lampu kan ya wkwkwk

    BalasHapus
  3. Canggih banget nih lampu led nya. Aku di rumah juga mulai beralih ke lampu led nih. Mau cobain yg lebih canggih kaya lampu led dari Meval, ahh. Bisa operasikan lewat HP

    BalasHapus
  4. Di tengah meningkatnya pemanasan global seperti sekarang ini, menggunakan lampu LED memang sangat dianjurkan. Lampu ini hemat daya, sehingga mengurangi konsumsi listrik yang sampai sekarang sebagian besarnya masih disuplai dari pembangkit yang tidak ramah lingkungan

    BalasHapus
  5. Memang banyak kelebihan lampu LED ini terutama dalam segi hemat daya. Kita kan harus hemat energi ya. Apalagi hemat daya nya bisa 85% jadi sangat hemat lah. Wifi Smart Bulb bisa jadi pilihan.

    BalasHapus
  6. Wah, ternyata tersedia lampu darurat dan lampu pintar juga ya. Inovasi yang sangat keren. Apalagi hemat energi dan harga terjangkau. Pilihan yang ideal banget.

    BalasHapus
  7. Saya juga gunakan Lampu LED emang lebih hemat energi si ya ..dan terang cahayanya ga menyilaukan jadi aman buat mata, smart bulb ini bisa jadi pilihan ya mbak

    BalasHapus