Tips Bersyukur Agar Hidup Bahagia

 


Tips bersyukur agar hidup bahagia diperlukan ketika seseorang berada di lingkungan yang toxic. Bisa jadi jika seseorang terlalu lama bergaul dengan orang-orang toxic maka dia akan terpengaruh menjadi tidak bersyukur pula. 

Siapa sih yang tidak ingin bersyukur dalam hidupnya. Kalau tidak ada artinya orang tersebut bisa jadi tidak normal loh dan ada mental illness dalam hidupnya. 

Saya punya teman kerja laki-laki yang kerjanya sambat melulu di kantor. Sambat merupakan bahasa Jawa yang artinya mengeluh.

Telinga saya rasanya perih ketika teman saya sudah mulai sambat. Seringkali saya ajak dia berdebat gegara gak tahan dengan keluhannya yang tidak penting-penting amat. Segala sesuatunya dinilai dengan uang oleh teman saya ini. Siapa coba yang gak panas kuping mendengar dia selalu kekurangan uang.

Memang benar hidup itu perlu uang tapi apakah uang bisa digunakan sebagai patokan untuk bahagia ? Enggak kan!

Daripada mengeluh tanpa akhir, kenapa hidupnya tidak dilakukan untuk berbuat sesuatu yang berguna, khususnya untuk anak dan istri. Sayang sekali mulutnya hanya dipakai untuk mengeluh, coba kalau digunakan untuk berdzikir sudah berapa pahala yang teman saya dapat.

Namun kalau tidak ada teman yang satu ini saya tidak akan belajar juga untuk bersyukur. Walau saya ingin dia berubah namun ternyata dari dia banyak merubah cara pandang saya terhadap dunia dan sekelilingnya. 

Hidup Bahagia Dengan Bersyukur

Saya pun pernah mengalami hari-hari dimana sering mengeluh dan tidak bersyukur. Namun seiring waktu berjalan dan usia mulai menua, maka saya melakukan introspeksi bahwa hanya mengeluh saja tanpa ada tindakan maka hanya omong kosong jadinya.

Berikut tips beryukur agar hidup bahagia dari saya yang sudah dipraktekkan selama mungkin hampir tiga tahun : 
  • Jangan melihat ke atas terus, nanti kepalamu jadi pusing.
Di kantor saya ada beberapa teman dengan gaya hidup tinggi. Bagi saya hal itu wajar karena pendapatan mereka lebih besar dari saya dan tidak boleh iri donk ya.

Semakin kita melihat kehidupan orang lain yang lebih kaya dan berusaha menjadi sama dengan mereka maka akan semakin jauh dari rasa syukur.

Nikmati saja apa yang kita miliki sekaran. Saya pun bertekad jika kelak saya menjadi orang dengan kelebihan harta yang banyak, maka saya tidak ingin menjadi individu yang hedonis.

  • Tanamkan dalam lubuk hati paling dalam bahwa dunia hanya sementara
Ketika saya ingin sekali membeli barang-barang hanya untuk kepuasan pribadi, maka sebelum membeli selalu saya bertanya dalam hati "nanti kalau aku mati, barang-barang ini akan terbuang juga sia-sia".

Dari sini saya menjadi ingat bahwa keinginan yang didasarkan atas rasa serakah dan bukan kebutuhan maka bisa menimbulkan mudharat bagi pemilik keinginan tersebut. 

  • Mulai sekarang yuk lakukan hal-hal yang bermanfaat walau itu sekecil apapun. 
Daripada mengeluh tak jelas memang ada kalanya dialihkan ke kegiatan lain. Beribadah pun sangat dianjurkan lho gaes daripada sambat wae. Selain itu bisa cari tambahan penghasilan lain mungkin, biar menyumpal mulutmu yang sering mengeluh itu, hihihi. Sadis ya!



Blogger Surabaya
Blogger Surabaya Selamat datang di blog pribadi saya. Blog ini menerima kerjasama Content Placement. Jika ingin bekerjasama silahkan hubungi via email mariatanjung7@gmail.com

Posting Komentar untuk "Tips Bersyukur Agar Hidup Bahagia"