Penyetan Cok Transmart Rungkut Surabaya

 
Kuliner Surabaya

Penyetan Cok Tranmart Rungkut Surabaya merupakan salah satu kuliner yang saya rekomendasikan ketika kalian jalan-jalan ke mall khususnya Transmart Rungkut. 

Selama pandemi saya yakin banyak masyarakat yang membatasi diri dari bepergian ke luar rumah apalagi ke pusat keramaian seperti di Mall. Namun tak ada salahnya jika sesekali mencoba keluar rumah untuk merasakan udara segar. Tetap ya patuhi protokol kesehatan. Jangan sekali-kali meremehkan karena bisa berbahaya untuk kalian sendiri dan orang-orang terdekat.

Tantangan menulis


Penyetan Cok Transmart Rungkut Surabaya : Alternatif Kuliner Keluarga


Kalau ingin pergi ke mall saya sarankan pergi yang dekat-dekat saja ya biar tidak terlalu beresiko. Nah, untuk warga Rungkut, kalian bisa pergi ke Transmart Rungkut Surabaya untuk sekadar berjalan-jalan menikmati weekend dengan keluarga sambil makan di luar.


Menu Penyetan Cok

Jujur saja walau saya sebelum pandemi sering ke Transmart Rungkut namun secara pribadi saya hanya makan dan nonton saja di Mall tersebut. Untuk belanja pakaian dan kebutuhan lainnya saya lebih memilih tempat lain. Ya kalian tahu sendiri kan harga barang-barang di Mall tersebut lumayan mahal untuk karyawan swasta seperti saya.

Kalau nonton film kan sudah tahu ya harga karcisnya apalagi suami penggemar berar menonton film di bioskop jadi yah selalu kami luangkan waktu minimal sebulan dua kali ke bioskop. Setelah menonton film kan jadi lapar tuh ya akhirnya kami makan di beberapa gerai makan di Transmart Rungkut.

Namun pandemi telah meluluh lantakkan sebagian besar sektor usaha, begitu pula dengan kegiatan perdagangan di Mall. Saya pernah ke Transmart Rungkut Surabaya di masa PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) di bulan Juni. Kami menyaksikan banyak gerai makanan tutup dan bioskop berhenti beroperasi. Yang buka hanya Transmartnya saja. namun kalian tahu sendiri jika yang belanja di Transmart mungkin bisa dihitung dengan jari.

Gerai makanan yang buka ketika PSBB hanyalah yang melayani orderan online. Dan itupun tidak banyak yang memesan. Sedih juga saya  melihat kondisi ekonomi di kala PSBB. 


Menu murah


Alhamdulillah era New Normal hadir sebagai solusi masyarakat Indonesia sehingga PSBB untuk beberapa kota dicabut termasuk kota tercinta saya, Surabaya.

Banyak outlet di mall yang sudah beroperasi kembali salah satunya outlet makanan. Saya lihat ketika New Normal banyak gerai makanan sudah buka dan masyarakat menikmati makan di luar bersama keluarga tercinta. Salam satunya saya dan keluarga.

Nah, untuk gerai makanan di Transmart Rungkut saya rekomendasikan Penyetan Cok sebagai tujuan untuk makan siang dan makan malam bersama keluarga. Karena di buku menunya ada pilihan paket rame-rame yang bisa dinikmati oleh tiga atau lebih anggota keluarga. Itu sudah termasuk nasi dan minum juga lho. Tentu saja minumannya standar ya yaitu es teh.

Di Penyetan Cok Transmart Rungkut, kalian bisa memilih :
  1. Menu makan rame-rame mulai dari paket berdua sampai berlima. 
  2. Menu makan satuan
  3. Pilih sambel yang kalian inginkan
  4. Bisa pilih menu ayam atau ikan, tergantung kesukaan
  5. Menu minum selain es teh

Terakhir saya ke Penyetan Cok Transmart Rungkut pada bulan November 2020 bersama suami, ibu dan keponakan. Waktu itu kondisi mall terbilang tidak terlalu ramai namun pengunjung yang sedang makan di Penyetan Cok lumayan ramai juga. Sampai-sampai saya harus antri ketika akan memesan makanan.

Makan murah


Adapun sistem pemesanan di Penyetan Cok ini pelayan akan datang ke meja kita. Mereka menyodorkan menu untuk kita pilih. Setelah memantapkan mau pesen menu apa, kita harus ke meja kasir dahulu, memesan makanan dan kemudian bayar.

Untuk pembayaran bisa menggunakan tunai dan non tunai. Fasilitas non tunai antara lain, OVO, Gopay, Debit atau Kredit BCA serta beberapa mesin EDC merchant bank lain yang saya sendiri lupa apa saja.

Setelah membayar lunas, maka pengunjung bisa kembali ke tempat duduknya untuk kemudian menunggu pesanan diantar. Kalau pengunjungnya membawa lima anggota keluarga yang cukup membayar satu orang saja yah, wkwkwk. Karena jarak meja kasir di Penyetan Cok agak sempit. Nanti jadi ga bisa social distancing donk ya.

Kebetulan saat pandemi ini belum usai, Penyetan Cok juga menawarkan makan take away yang sudah tersedia di meja tersendiri. Pengunjung tinggal bilang ke kasir, membayar dan langsung membawa nasi lauk yang sudah diwadahi kota.

Karena sistem take away inilah yang menyebabkan pesanan saya menjadi agak lebih lama dan kami harus menunggu kurang lebih 45 menit makanan tersaji. Agak kecewa juga namun ya sudahlah yang penting tetap bisa makan.

Setelah selesai makan, kami berempat pun bergegas meninggalkan Transmart Rungkut karena waktu sudah menujukkan pukul 20.300 WIB. Kami khawatir mall akan segera tutup. Karena setahu saya saat pandemi ini Mall banyak yang beroperasi lebih singkat dari biasanya.

Demikian pengalaman saya makan di Penyetan Cok Transmart Rungkut. 

Blogger Surabaya
Blogger Surabaya Selamat datang di blog pribadi saya. Blog ini menerima kerjasama Content Placement. Jika ingin bekerjasama silahkan hubungi via email mariatanjung7@gmail.com

Posting Komentar untuk "Penyetan Cok Transmart Rungkut Surabaya"