Persyaratan Dalam Jasa Pengurusan SIUJP yang Wajib Anda Ketahui

Jasa Pengurusan SIUJP
Source Picture:Pixabay


Dalam bisnis memang seharusnya seorang pemilik usaha harus memiliki beberapa izin guna mendukung kelancaran kegiatan operasional. Beberapa izin dan aspek legalitas yang diperlukan ketika membuka suatu usaha, sebut saja:
  1. Surat izin operasional suatu perusahaan
  2. Surat izin domisili dimana usaha tersebut berdiri
  3. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
  4. Nomor Induk Berusaha (NIB)
  5. dan berbagai perizinan lainnya yang sesuai dengan bidang usaha tersebut.
Saat ini usaha pertambangan merupakan salah satu sektor bisnis yang menjanjikan. Hal ini dikarenakan Indonesia merupakan negara dengan sumber daya alam yang berlimpah sehingga potensi besar pula untuk bisnis pertambangannya.

Bisnis pertambangan tidak identik dengan batu bara saja. Dilansir dari situs https://www.agincourtresources.com/, bahwa usaha pertambangan merupakan seluruh rangkaian pekerjaan yang berkaitan dengan usaha pencarian, penyelidikan, penambangan, pengolahan dan sampai pada penjualan barang tambang tersebut. Adapaun kandungan barang yang terdapat dalam bisnis pertambangan dapat berupa mineral atau batuan yang memiliki nilai ekonomis yang dapat diperdagangkan.

Jika Anda pemilik bisnis di sektor pertambangan, maka salah satu izin usaha yang wajib dimiliki adalah SIUJP atau kepanjangan dari Surat Izin Usaha Jasa Pertambangan. Tentu saja surat izin ini sebagai bukti legalitas agar perusahaan Anda dapat beroperasi dengan lancar tanpa kendala.

Namun tentu saja mengurus surat izin bukan tanpa kendala. Anda harus mengetahui terlebih dahulu apa saja persyaratan untuk mengurusnya, salah satunya Surat Izin Usaha Jasa Pertambangan ini. Persiapkan berkas-berkasnya terlebih dahulu sebelum Anda datang ke dinas terkait untuk mengurus legalitasnya.

Ini Dia Persyaratan Dalam Jasa Pengurusan SIUJP yang Wajib Anda Ketahui

Bagi Anda yang saat ini sedang bingung mengurus SIUJP, maka ada baiknya menggunakan jasa pengurusan IUJP untuk mempermudah proses pengurusannya. Adapun jasa pengurusannya nanti akan dibantu oleh pihak ke-3 yang lebih berkompeten di bidangnya.

Berikut persyaratan adminitrasi yang dibutuhkan dalam jasa pengurusan SIUJP wajib Anda ketahui antara lain:
  1. Nomor telepon yang bisa dihubungi dalam hal ini adalah PIC dari jasa pengurusan SIUJP.
  2. Surat keterangan domisili perusahaan yang mendaftarkan IUJP
  3. Data pemilik perusahaan, yaitu para pemegang saham yang tercantum di akta notaris pendirian perusahaan
  4. Surat pernyataan dari pemohon yang diketik di atas kertas bermaterai serta ada logo perusahaan yang menyatakan bahwa telah melengkapi segala berkas dan dokumen terkait dengan izin pengurusan SIUJP
  5. NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak) perusahaan beserta Akta pendirian perusahaan.

Diharapkan setelah Anda melengkapi kelima komponen di atas, maka proses pengurusan SIUJP pun dapat berjalan lancar tanpa harus bolak-balik  melengkapi berkas. Hal ini dikarenakan saya pernah punya pengalaman harus bolak-balik ke instansi terkait dalam rangka pengurusan izin perusahaan tempat saya bekerja. Saya pribadi yang melakukan kekeliruan dikarenakan tidak mempersiapkan berkas sebelum berangkat ke instansi terkait.


Penutup

Demikian sedikit penjelasan dari saya apabila Anda ingin menggunakan jasa pengurusan SIUJP untuk mengurus legalitas perusahaan pertambangan tempat Anda bekerja. Sebagai warga negara yang baik, memang sudah seharusnya kita patuh terhadap berbagai kebijakan yang ditetapkan oleh pemerintah. Salah satu kebijakan tersebut adalah dengan mengurus legalitas perusahaan yang kita miliki.

Dengan legalitas yang dimiliki oleh sebuah perusahaan, maka akan lebih mudah bersaing di dunia usaha nantinya. Selain itu perusahaan yang telah memiliki legalitas akan banyak menerima informasi mengenai peluang bisnis lain yang lebih menjanjikan. Menarik bukan!

Semoga bermafaat.
Blogger Surabaya
Blogger Surabaya Selamat datang di blog pribadi saya. Blog ini menerima kerjasama Content Placement. Jika ingin bekerjasama silahkan hubungi via email mariatanjung7@gmail.com

Posting Komentar untuk "Persyaratan Dalam Jasa Pengurusan SIUJP yang Wajib Anda Ketahui"